Memperkenalkan potensi investasi pada Vietnam di Belgia

(VOVworld) – Dalam kerangka Pekan raya perdagangan internasional dengan tema: “Accenta 2014” yang sedang berlangsung di kota Gent, Belgia, pada Rabu sore (10 September), telah diadakan lokakarya untuk melakukan sosialisasi dan mengimbau investasi pada Vietnam. Kota Can Tho (Vietnam) adalah undangan kehormatan pada Pekan raya Accenta tahun ini.

Dengan tema: “Vietnam: Destinasi menarik bagi usaha bisis Anda”, para pembicara telah memperkenalkan tentang Vietnam dengan satu perekonomian yang berkembang cepat, potensial dan dengan politik yang stabil, harga tenaga kerja yang murah, pasar yang terbuka. Vietnam punya kemungkinan akan menjadi salah satu perekonomian besar di Asia pada abad ke-21 ini.

Memperkenalkan potensi investasi pada Vietnam di Belgia - ảnh 1
Kota Gent, Belgia
(Foto: baomoi.com)

Ketika memberikan penilaian tentang potensi kerjasama antara daerah-daerah Vietnam dan kawasan Flanders, Ralph Moreau, pakar tentang pasar Asia dari Kementerian Perdagangan dan Investasi kawasan Flanders menganggap bahwa banyak provinsi Vietnam mempunyai keunggulan untuk menyerap investasi dari perusahaan-perusahaan di kawasan ini. Sekarang, Flanders sedang melakukan kerjasama dengan kota Ho Chi Minh dalam pengembangan pelabuhan, bekerjasama dengan provinsi Lam Dong dalam penanaman sayur-sayuran dan bunga. Selain itu, Flanders juga membantu Vietnam di bidang pendidikan./.

Komentar

Yang lain