Memperkuat kerjasama antara VOV dengan Radio Siaran Bahasa Asing Gwangju, Republik Korea

(VOVWORLD) - Wakil Direktur Jenderal (Dirjen)Radio Suara Viet Nam (VOV), Vu Hai, Senin sore (17 Desember), di Pusat Radio Nasional, Jalan Quan Su, nomor 58, Kota Ha Noi telah menerima delegasi Radio Siaran Bahasa Asing Gwangju, Republik Korea yang dikepalai oleh Direkturnya, Shin Geonho. 
Memperkuat kerjasama antara VOV dengan Radio Siaran Bahasa Asing Gwangju, Republik Korea - ảnh 1Acara penandangangan kerjasama  antara VOV dan Radio Siaran Bahasa Asing Gwanju (Republik Korea   (Foto: vov.vn) 

Pada pertemuan ini, Wakil Dirjen Jenderal Vu Hai menunjukkan bahwa VOV dibentuk pada tanggal 7 September 1945, hingga kini sudah 73 tahun. VOV merupakan radio nasional di bawah Pemerintah, VOV punya 8 kanal radio dan 17 kanal televisi, dua koran elektronik dan satu koran cetak.  VOV sekarang ini punya 11 kantor perwakilan tetap di luar negeri dan pada awal tahun 2019 akan punya lagi satu kantor perwakilan tetap di Indonesia. Pada tanggal 18 Desember, VOV resmi meluncurkan program siaran dalam bahasa Korea. Dengan program siaran ini, VOV merupakan satu radio nasional yang menyiarkan program dalam 12 bahasa asing. Wakil Dirjen VOV, Vu Hai memberitahukan: “VOV melakukan hubungan kerjasama dengan radio-radio dan organisasi radio dan televisi di dunia, di antaranya ada radio dan televisi Republik Korea seperti KBS. Sekarang ini, VOV juga mengirim pakar bahasa Viet Nam untuk bekerja di KBS. Kami mengharapkan agar pada waktu mendatang akan menggalang kerjasama dengan Radio Siaran Bahasa Asing Gwangju agar program siaran bahasa Korea dari VOV semakin lebih baik. Di samping itu, pertukaran program siaran dan kunjungan-kunjungan yang dilakukan oleh pimpinan dan wartawan antara Viet Nam dan Republik Korea semakin diadakan secara lebih efektif lagi”.

Pada pihaknya, Direktur Radio Siaran Bahasa Asing Gwangju, Shin Geonho berharap agar VOV dan Radio Siaran Bahasa Asing Gwangju tidak hanya memperkuat kerjasama di bidang keradioan saja, tapi juga tentang personal. Dia menginginkan agar kedua radio melakukan kerjasama untuk memproduksi program-program  sesuai dengan dua pihak. Setelah pertemuan tersebut telah berlangsung acara penandatanganan permufakatan kerjasama antara dua radio.

Komentar

Yang lain