Memperkuat kerjasama ilmu pengetahuan antara semua Institut, Perguruan Tinggi dan badan usaha

(VOVworld) – Pada Sabtu (6 Juli) di kota Hanoi, Kementerian Sains dan Teknologi Vietnam berkoordinasi dengan Perusahaan Persero Lampu dan Termos Rang Dong mengadakan lokakarya dengan tema “Pembaruan dan kekreatifan badan usaha – pelajaran dari konektivitas antara perguruan tinggi, institut dan perusahaan Rang Dong”.

Semua pendapat yang diajukan pada lokakarya ini sepakat bahwa pembaruan dan kekreatifan antara 3 unsur dalam masyarakat yaitu perguruan tinggi, badan usaha dan negara, yang pusatnya ialah badan usaha, telah menjadi tenaga pendorong pokok dalam mengembangkan sosial-ekonomi. Pada lokakarya ini, Menteri Sains dan Teknologi Vietnam, Nguyen Quan mengatakan bahwa untuk bisa sukses di pasar, badan usaha harus memilih ilmuwan yang berpengalaman dan berketrampilan yang tinggi dan harus memberikan upah yang sesuai.

Memperkuat kerjasama ilmu pengetahuan antara semua Institut, Perguruan Tinggi dan badan usaha - ảnh 1
Menteri Nguyen Quan berbicara di depan lokakarya ini
(Foto: Ngoc Anh)

Menteri Nguyen Quan mengatakan: “Badan usaha harus aktif mencari ilmuwan. Jika semua badan usaha Vietnam bisa aktif mencari ilmuwan, memesan mereka dan melakukan investasi untuk mereka maka pembaruan badan-badan usaha baru bisa mencapai sukses”.

Pada waktu mendatang, badan usaha yang melakukan investasi pengembangan sains teknologi akan mendapat bantuan modal sampai VND 1 triliun yang diberikan Dana Pembaruan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Nasional seperti ketentuan dalam Undang-Undang tentang Sains dan Teknologi yang baru saja diesahkan Majelis Nasional Vietnam./. 
Berita Terkait

Komentar

Yang lain