(VOVWORLD) - Badan-badan fungsional Vietnam, berbagai kantor perwakilan Vietnam di Australia, Selandia Baru, dan Maskapai Penerbangan Nasional Vietnam, berkoordinasi dengan badan-badan fungsional setempat, pada Jumat (28/8), memulangkan lebih dari 340 warga negara Vietnam dari Australia, Selandia Baru, dan Tonga kembali ke Tanah Air. Di antaranya, ada anak-anak di bawah 18 tahun, orang lansia, orang yang punya penyakit penyerta, mahasiswa yang tidak punya tempat penginapan karena asrama tutup, dan berbagai kasus yang menjumpai kesulitan lainnya.
Segera setelah turun landas ke Bandara Internasional Noi Bai, Kota Ha Noi, semua orang di misi penerbangan tersebut diperiksa kesehatannya dan dibawa ke basis isolasi terkonsentrasi.