Menciptakan syarat yang paling kondusif bagi para Dubes untuk melaksanakan dengan baik tugasnya di Vietnam

(VOVworld) – Demikian ditegaskan oleh Presiden Vietnam, Truong Tan Sang pada pertemuan dengan 10 Duta Besar (Dubes) yang datang menyampaikan surat mandat kenegaraan, pada Kamis (6 Maret), diantaranya ada Dubes Pakistan, Brunei Darusalem, Uni Emirat Arab, Kazakhstan, Mesir, Myanmar dan Thailand.

Pada pertemuan dengan Dubes Brunei Darusalem, Presiden Truong Tan Sang menganggap bahwa prospek kerjasama bilateral tetap besar, terutama di bidang permigasan, pertanian dan pariwisata. Presiden Truong Tan Sang juga berharap supaya dua fihak cepat menandatangani perjanjian kerjasama kebudayaan dan pendidikan, bersamaan itu percaya bahwa semua permufakatan tingkat tinggi yang telah dicapai oleh dua fihak akan terus dilaksanakan secara berhasil-guna demi perkembangan masing-masing negara dan kawasan.

Menciptakan syarat yang paling kondusif bagi para Dubes untuk melaksanakan dengan baik tugasnya di Vietnam - ảnh 1
Presiden Vietnam, Truong Tan Sang
(Foto: laodong.com.vn)

Pada pertemuan dengan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Uni Emirat Arab, Presiden Truong Tan Sang menegaskan selalu menghargai dan menginginkan agar mendorong lebih lanjut lagi hubungan kerjasama persahabatan dengan Uni Emirat Arab, terutama di bidang ekonomi, perdagangan, investasi dan daya kerja. Presiden Truong Tan Sang berharap supaya Uni Emirat Arab akan terus mendukung Vietnam mencalonkan diri menjadi anggota Dewan Sosial-Ekonomi 2016-2018 dan anggota tidak tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa masa bakti 2020-2021.

Ketika menerima  Dubes Kerajaan Thailand, Presiden Truong Tan Sang menegaskan bahwa Vietnam selalu bersedia menciptakan syarat bagi Thailand untuk melakukan investasi di Vietnam./.

Komentar

Yang lain