Mendorong Kerja Sama Ekonomi antara Berbagai Daerah Kanada dan Vietnam

(VOVWORLD) - Konsul Jenderal Vietnam yang baru di Vancouver (Kanada), Nguyen Quang Trung, pada 16 April telah melakukan kunjungan kehormatan dan melakukan rapat kerja secara virtual dengan dua menteri urusan ekonomi di Provinsi British Columbia, yaitu Revi Kahlon – Menteri Lapangan Kerja, Pemulihan Ekonomi dan George Chow, Sekretaris Negara urusan Perdagangan di Provinsi British Columbia. 
Mendorong Kerja Sama Ekonomi antara Berbagai Daerah Kanada dan Vietnam - ảnh 1Konsul Jenderal Vietnam di Vancouver (Kanada), Nguyen Quang Trung melakukan rapat kerja dengan dua menteri urusan ekonomi di Provinsi British Columbia (Foto: VNA)
Pada rapat kerja tersebut, kedua menteri menegaskan bahwa pemerintahan Provinsi British Columbia ingin memperluas kerja sama internasional, terutama di kawasan Asia–Pasifik. Pada saat ini, Vietnam diharapkan akan menjadi jembatan penghubung untuk membawa barang dan layanan Kanada mendekati pasar 660 juta konsumen ASEAN. Pada latar belakang Perjanjian Komprehensif dan Progresif untuk Kemitraan Trans-Pasifik (CPTPP) tengah membuka berbagai peluang baru, dua pejabat Provinsi British Columbia mengatakan perhatiannya terhadap bidang perkayuan dan produk kayu, batubara, hasil perikanan, dan penerapan teknologi di bidang pertanian.

Konsul Jenderal Nguyen Quang Trung yakin bahwa berbagai daerah dan badan usaha Vietnam serta Provinsi British Columbia akan menjadi para mitra yang baik pada latar belakang dua negara tengah memiliki fondasi hubungan ekonomi dan politik yang baik.


Komentar

Yang lain