Mendorong kerjasama GCC-Turki

(VOVworld) – Menteri Luar Negeri (Menlu) negara-negara anggota Dewan Kerjasama Teluk (GCC), Kamis (13/10) melakukan pertemuan di Riyadh, Arab Saudi untuk membahas langkah-langkah memperkuat kerjasama bilateral serta masalah-masalah politik dan keamanan di kawasan dewasa ini.


Mendorong kerjasama GCC-Turki - ảnh 1
Sekjen GCC, Abdul Latif Al-Zayani
(Foto: AFP-vovworld.vn)

Para anggota GCC menekankan arti penting  kestabilan di Turki yang memainkan peranan positif terhadap kawasan dan menambahkan bahwa hanyalah berhasil mempertahankan kestabilan, maka semua kesejahteraan dan harta benda orang Turki baru terjamin. Negara-negara anggota GCC menegaskan kembali hubungan yang bersejarah dan saling pengertian antara Turki dengan negara-negara dalam blok ini. Dua pihak juga berupaya keras untuk memperhebat pertukaran perdagangan, ekonomi dan investasi bilateral serta mendorong temu ramah kebudayaan, pariwisata dan olahraga.

GCC meliputi 6 anggota yaitu Bahrain, Kuwait, Oman, Qatar, Arab Saudi dan Uni Emirat Arab (UEA).


Komentar

Yang lain