Meneruskan perbahasan tentang TPP pada bulan September mendatang di Jepang
(VOVWORLD) - Konferensi Pejabat Senior (SOM) dari 11 negara-negara sisal yang ikut serta pada perundingan Perjanjian Kemitraan Trans Pasifik (TPP), di Kota Sydney, Australia telah berakhir pada Rabu (30 Agustus) setelah menjalankan 3 hari perbahasan.
Kepala perunding Jepang, Kazuyoshi Umemoto (yang pertama dari kiri) (Foto: Reuters) |
Ketika mengumumkan hasil konferensi tersebut di depan kalangan pers, Kepala perunding Jepang, Kazuyoshi Umemoto memberitahukan bahwa para utusan sepakat mengadakan pertemuan kembali di Jepang pada bulan September mendatang dengan harapan bisa mencapai permufakatan-permufakatan terakhir tentang TPP sebelum berlangsung Konferensi Tingkat Tinggi Forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) di Vietnam pada bulan November mendatang. Menurut penilaian dia, pada konferensi kali ini “pengertian bersama antara semua fihak peserta telah mencapai kemajuan”. Dalam konferensi di Kota Sydney, beberapa negara telah mengajukan revisi atau menghapuskan beberapa ketentuan kongkrit yang bersangkutan dengan beberapa masalah di sekitar pembelian yang dilakukan Pemerintah dan mekanisme proteksi kepemilikan intelektual farmasi.