Mengadakan temu muka dengan para diaspora Vietnam di Australia untuk menyambut Musim Semi Ky Hoi 2019

(VOVWORLD) - Kedutaan Besar (Kedubes) Vietnam untuk Australia, pada Sabtu (19 Januari), telah mengadakan temu muka dengan para diaspora Vietnam yang sedang tinggal, bekerja dan belajar di Australia guna menyambut Musim Semi 2019.
Mengadakan temu muka dengan para diaspora Vietnam di Australia untuk menyambut Musim Semi Ky Hoi 2019 - ảnh 1 Panorama temu muka tersebut (Foto: Quang Thinh/VNA)

Setelah mengikhtisarkan kembali prestasi-prestasi sosial-ekonomi yang telah dicapai oleh Vietnam pada tahun 2018, Duta Besar Vietnam untuk Australia, Ngo Huong Nam memberitahukan bahwa tahun 2018 merupakan tahun sukses yang istimewa dalam hubungan antara dua negara Vietnam-Australia. Dia menegaskan bahwa Komunitas orang Vietnam di Australia merupakan faktor penting yang menciptakan keterkaitan yang berkesinambungan antara dua bangsa, merupakan aset  bersama yang tak ternilaikan harganya bagi dua negara.

Negara Vietnam selalu menganggap komunitas orang Vietnam di luar negeri merupakan satu bagian yang tak terpisahkan dari komunitas etnis-etnis Vietnam. Dengan semangat itu, Kedubes Vietnam di Australia selalu menganggap komunitas orang Vietnam di Australia sebagai prioritas-prioritas yang paling tinggi dan berupaya sekuat tenaga untuk membela kepentingan yang sah kepada para diaspora Vietnam.

Komentar

Yang lain