Mengenangkan 10 Tahun Hilangnya Pesawat MH370 – Malaysia Berkomitmen untuk Lakukan Kembali Pencarian

(VOVWORLD) - Menteri Perhubungan dan Transportasi Malaysia, Anthony Loke, pada Minggu (3 Maret), mengatakan bahwa Pemerintah Malaysia berkomitmen akan mendorong upaya-upaya pencarian pesawat MH370 milik maskapai penerbangan Malaysia Airlines.

Pada acara mengenangkan 10 tahun hilangnya pesawat MH370, Menteri Perhubungan dan Transportasi Malaysia menegaskan bahwa kehadiranya pada acara ini menunjukkan solidaritas dan keprihatinan Pemerintah Malaysia terhadap keluarga para korban. Dia memberitahukan akan meyakinkan Kabinet untuk menandatangani kontrak dengan Perusahaan Ocean Infinity guna melakukan kembali operasi pencarian. Pemerintah Malaysia bersedia membahas dengan Perusahaan Ocean Infinity tentang rekomendasi “tanpa penemuan, tanpa biaya”.

Mengenangkan 10 Tahun Hilangnya Pesawat MH370 – Malaysia Berkomitmen untuk Lakukan Kembali Pencarian - ảnh 1Sebagian dari sayap pesawat MH370 dipamerkan di acara mengenangkan para korban pada 3 Maret. (Foto: Hang Linh / Wartawan VNA di Kuala Lumpur)

Sekitar 500 sanak keluarga dan para pendukung, pada Minggu (3 Maret), berkumpul di Kota Kuala Lumpur untuk mengadakan acara mengenangkan 10 tahun peristiwa tersebut. Banyak sanak keluarga terus mendesak Pemerintah Malaysia supaya melakukan kembali pencarian.

Pada tanggal 8 Maret 2014, misi penerbangan yang berkode MH370 yang mengangkut 239 penumpang telah hilang dari layar radar pada saat berada dalam perjalanan dari Kuala Lumpur (Malaysia) ke Beijing (Tiongkok). Hampir semua pakar percaya bahwa MH370 jatuh di Samudra Hindia bagian selatan. Namun, tidak menemukan jejak apa pun dari pesawat tersebut meskipun operasi pencarian berlangsung selama tiga tahun dan menghabiskan setidaknya 200 juta USD.

Komentar

Yang lain