Mengevaluasi masa 15 tahun tentang hasil ekonomi kolektif di bidang non-pertanian
(VOVWORLD) - Konferensi evaluasi masa 15 tahun pelaksanaan Resolusi No.13 tentang usaha terus membarui, mengembangkan dan meningkatkan hasil ekonomi kolektif di bidang non-pertanian berlangsung pada Senin pagi (30/9), di Kota Ha Noi.
Panorama konferensi tersebut (Foto: VNA) |
Konferensi ini berfokus menilai hasil-hasil yang telah dicapai serta keterbatasan- keterbatasan dan alasannya, peranan ekonomi kolektif di bidang non-pertanian terhadap perkembangan sosial-ekonomi. Bersamaan itu, merekomendasikan target, pandangan dan solusi-solusi utama untuk meningkatkan hasil ekonomi kolektif di bidang non-pertanian pada waktu mendatang.
Menurut Gabungan Koperasi Vietnam, selama 15 tahun ini, mekanisme, kebijakan yang memprioritaskan dan membantu perkembangan ekonomi kolektif di sektor koperasi non-pertanian semakin sempurna.