Menghapuskan semua rintangan agar ekonomi swasta bisa berkembang

(VOVWORLD) - Isi-isi yang menonjol dari pertemuan ke-2 antara Perdana Menteri (PM) Pemerintah dengan badan-badan usaha yang berlangsung pada Rabu (17 Mei) di kota Hanoi, diinformasikan oleh juru bicara Pemerintah yaitu Menteri, Kepala Kantor Pemerintah, Mai Tien Dung di depan kalangan pers pada jumpa pers yang diadakan pada sore harinya.

Pada jumpa pers ini, Menteri Mai Tien Dung menekankan bahwa Pemerintah selalu berjalan seperjalanan dengan badan-badan usaha, menghapuskan semua rintangan dan menciptakan syarat kepada ekonomi swasta untuk menjadi tenaga pendorong yang penting bagi perekonomian.

Menghapuskan semua rintangan agar ekonomi swasta bisa berkembang - ảnh 1Panorama jumpa pers tersebut (Foto: Thu Hang/VOV) 

Dia memberitahukan bahwa pertemuan ini bertujuan memanifestasikan komitmen-komitmen Pemerintah kepada komunitas badan-usaha, mengirim pesan yang kuat tentang Pemerintah yang membina, mengabdi dan membantu serta mendorong badan-badan usaha berkembang. Juga pada jumpa pers ini, ketika menjawab tentang biaya untuk mendekati modal dan menciptakan syarat tentang permodalan kepada badan-badan usaha kecil dan menengah untuk berkembang, Wakil Gubernur Bank Negara Vietnam, Dao Minh Tu memberitahukan :“Pengurangan biaya untuk badan-badan usaha kecil dan menengah merupakan kebutuhan yang sangat mendesak. Mengurangi biaya untuk mendekati sumber modal bisa dilaksanakan dengan banyak cara tapi ada hal yang penting ialah bagaimana mengurangi suku bunga pinjaman dan menciptakan syarat kepada badan-badan usaha kecil dan menegah  yang dilakukan oleh Bank-bank perdagangan atas dasar menghemat biaya secara rasional. Pengurangan biaya tersebut termasuk dalam program bersama yang telah dilakukan secara aktif oleh bank-bank perdagangan dan telah melaksanakan target pengurangan biaya semakin banyak semakin baik, khusunya  suku bunga pinjaman kepada badan-badan usaha kecil dna menegah”.

Tentang paket sebesar 100 triliun VND bantuan produksi pertanian teknologi tinggi, Wakil Gubernur Doao Minh Tu menegaskan bahwa penggunaan paket bantuan ini adalah kecenderungan yang perlu untuk meningkatkan daya saing agribisnis domestik di pasar regional dan internasional.

Komentar

Yang lain