Meningkatkan keberdayaan ekonomi kaum wanita merupakan prioritas primer di Vietnam

(VOVworld) - Ketika berbicara di depan acara pembukaan persidangan ke-61 Komisi Status Wanita dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang sedang berlangsung di Markas Besar PBB, Amerika Serikat,  Menteri Tenaga Kerja, Prajurit Disabilitas dan Sosial Vietnam, Dao Ngoc Dung menekankan: Meningkatkan keberdayaan ekonomi kepada kaum wanita merupakan komitmen dan salah satu di antara prioritas-prioritas primer Vietnam. Dengan upaya-upaya keras Vietnam, kerjasama bantuan yang efektif dari para mitra perkembangan dan organisasi-organisasi dari PBB, Vietnam telah melaksanakan secara sukses target-target milenium tentang kesetaraan gender. Vietnam selalu menyediakan sumber daya yang besar dalam menciptakan syarat bagi perkembangan wanita, hal ini turut meningkatkan peranan, status dan keberdayaan kaum wanita Vietnam. Pada latar belakang itu, dengan tekat melaksanakan target milenium, Pemerintah Vietnam sedang mengeluarkan solusi-solusi membantu kaum wanita, mendekati ketrampilan dan melakukan pendidikan di bidang-bidang baru muncul, khususnya sains, teknologi, teknik dan matematik, memprioritaskan belanja pada instrastruktur perawatan dan jaring pengaman sosial untuk membantu kaum wanita mengurangi beban dalam keluarga dan memperkuat pendekatan bantuan sosial.


Meningkatkan keberdayaan ekonomi kaum wanita merupakan prioritas  primer di Vietnam - ảnh 1/
Ilustrasi 
(Foto: Kantor Berita Vietnam)
Meningkatkan keberdayaan ekonomi kaum wanita merupakan prioritas  primer di Vietnam - ảnh 2

Persidangan tersebut berlangsung dari 13-24 Maret ini dengan tema: “Memperkuat keberdayaan ekonomi dari kaum wanita dalam dunia lapangan kerja sedang berubah”. Dalam rangka persidangan ini, pidato yang disampaikan oleh Menteri Dao Ngoc Dung di semua pertemuan puncak dan peristiwa-peristiwa di sela-sela seperti saresehan dengan tajuk: “Memperkuat peranan kaum wanita dalam pertanian dan pedesaan di Vietnam”; upacara pengumuman Gagasan tentang dekade pertanian  kepala keluarga”; Lokakarya dengan tajuk: Menangani perilaku-perilaku yang merusak dari  perasaan menyukai laki-laki dan meremehkan nilai perempuan”.

Komentar

Yang lain