Meningkatkan Kemampuan Badan Pusat Nasional Urusan Mencegah dan Memerangi Proliferasi Senjata Pemusnah Massal

(VOVWORLD) - Pada tanggal 22 Februari sore di Hanoi, Badan nasional Vietnam untuk pencegahan dan pengendalian senjata pemusnah massal mengadakan pertemuan pertamanya, dipimpin oleh Letnan Jenderal Vo Minh Luong, Deputi Menteri Pertahanan, Kepala Badan Pusat Nasional.
Meningkatkan Kemampuan Badan Pusat Nasional Urusan Mencegah dan Memerangi Proliferasi Senjata Pemusnah Massal - ảnh 1Letnan Jenderal Vo Minh Luong, Deputi Menteri Pertahanan, Kepala Badan Pusat Nasional untuk pencegahan dan pengendalian senjata pemusnah massal. Foto: VNA

Pada pertemuan tersebut, Letnan Jenderal Vo Minh Luong menekankan bahwa meskipun pekerjaan mencegah dan memerangi proliferasi senjata pemusnah massal adalah bidang baru, untuk pertama kalinya dilaksanakan, namun, semua badan dan instansi terkait di Kementerian Pertahanan Nasional telah berkoordinasir dan mengorganisir pelaksanaan dengan cukup baik. Pada waktu mendatang, Letnan Jenderal Vo Minh Luong menugaskan Badan Nasional Pencegahan dan Pengendalian Senjata Pemusnah Massal untuk memandu kementerian, instansi dan lembaga fokus terkait di provinsi dan kota yang berada di bawah badan ini dan melaksanakan tugas yang ditetapkan dalam Keputusan Pemerintah tentang pencegahan dan penanggulangan senjata pemusnah massal; selanjutnya akan mengusulkan pembentukan badan nasional untuk mengembangkan rencana, mengusulkan untuk mengembangkan Undang-undang tentang pencegahan dan pemberantasan senjata pemusnah massal; memajukan kegiatan kerjasama internasional dalam rangka penyempurnaan sistem hukum nasional, meningkatkan kapasitas instansi dan unit yang terlibat dalam pencegahan dan penanggulangan senjata pemusnah massal.

Komentar

Yang lain