Menlu Baru Prancis Tegaskan akan Prioritaskan Bantuan untuk Ukraina

(VOVWORLD) - Pada Sabtu (13 Januari), Menteri Luar Negeri (Menlu) baru Prancis, Stephane Sejourne menegaskan kembali dukungan Prancis terhadap Ukraina serta bantuannya dalam kerja sama pertahanan, menegaskan bahwa Kiev akan tetaplah prioritas Paris. Kepala instansi diplomatik Prancis itu mengeluarkan pesan seperti itu dalam kunjungan di Kiev pada hari yang sama.
Menlu Baru Prancis Tegaskan akan Prioritaskan Bantuan untuk Ukraina - ảnh 1Menlu baru Prancis, Stephane Sejourne (kiri) dan sejawatnya dari Ukraina, Dmytro Kuleba (Foto: AFP/VNA)

Ini merupakan lawatan ke luar negeri pertama yang dilakukan Stephane Sejourne selaku Menlu Prancis. Kunjungan ini berlangsung dalam konteks Ukraina dan negara-negara Barat yang meliputi Amerika Serikat, Inggris, dan negara-negara Uni Eropa sedang berupaya memperkuat bantuan militer untuk Kiev.

Dalam jumpa pers bersama di Ibu kota Kiev dengan Menlu Ukraina, Dmytro Kuleba, Menlu Sejourne menegaskan, Ukraina akan tetaplah prioritas terhadap Prancis, tanpa memedulikan kesulitan-kesulitan di depan. Ia memberitahukan akan berupaya mengatasi masalah-masalah hukum untuk membantu perusahaan-perusahaan Prancis membangun banyak basis produksi senjata di Ukraina.

Pada pihaknya, Menlu Kuleba mengumumkan, kedua pihak telah membahas lagi pemasokan lebih banyak sistem senjata, rudal, dan drone untuk Ukraina. Ia juga mengimbau lebih banyak bantuan dari Prancis dan negara-negara Eropa lainnnya.

Komentar

Yang lain