Menstabilkan harga, menjamin ketertiban sosial sehubungan dengan Hari Raya Tahun Baru Tradisional

(VOVworld)- Demikianlah tuntutan dalam Instruksi memperkuat manajemen dan tatalaksna sehubungan dengan Hari Raya Tahun Baru tradisional ( atau Tet Giap Ngo) 2014 yang baru saja ditandatangani untuk diberlakukan oleh Perdana Menteri Nguyen Tan Dung.

Menurutnya, Perdana Menteri meminta kepada semua kementerian, kantor, Komite rakyat semua propinsi dan kota dibawah Pusat supaya terus mengatasi kesulitan dan problematik dalam produksi dan bisnis, memperkuat pemeriksaan, pengawasan pelaksanaan ketentuan undang-undang tentang harga, melaksanakan dengan serius semua ketentuan tentang menyesuaikan harga, jangan dibiarkan terjado kekurangan barang, spekulasi, deman harga pada bulan- bulan akhir tahun dan pada Hari Raya Tahun Baru Tradisional 2014.

Menstabilkan harga, menjamin ketertiban sosial sehubungan dengan Hari Raya Tahun Baru Tradisional  - ảnh 1
Menstabilkan harga, menjamin ketertiban sosial sehubungan dengan Hari Raya Tahun Baru Tradisional
(Foto ilustrasi : internet)

Perdana Menteri meminta Bank Negara Vietnam supaya terus  melaksanakan secara dinamis dan efektif semua instrumen kebijakan anggaran keuangan, turut membongkarkan kesulitan, memenuhi tuntutan perkembangan produksi dan bisnis pada bulan- bulan akhir 2013 dan awal 2014.

Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam berfokus membimbing pengembangan produksi pertanian, menjamin sirkulasi barang, terutama   bahan pangan, bahan makananm sayur- sayuran…. Menjamin cukup kebutuhan konsumsi rakyat pada Hari Raya Tet tradisional.

Kementerian Transportasi dan Komunikasi mengambil langkah- langkah untuk mengangkut, memobilisasi dan memperkuat kendaraan untuk melayani dengan baik kebutuhan bepergian dari rakyat./.                  

Komentar

Yang lain