Menteri Keamanan Publik Nasional Tiongkok berkunjung di Vietnam.

(VOVworld) - Ketika menerima  Menteri Keamanan Publik Nasional Tiongkok, Jing Hui Changyang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam, pada Senin sore (19 Oktober),  Perdana Menteri (PM) Vietnam, Nguyen Tan Dung  menekankan: pimpinan Partai dan Negara Vietnam  menghargai dan selalu ingin berupaya sekuat tenaga untuk bersama-sama dengan pimpinan Tiongkok meningkatkan hubungan kemitraan kerjasama strategis dan komprehensif Vietnam-Tiongkok semakin intensif, praksis dan efektif. PM Nguyen Tan Dung meminta kepada dua pihak terus memperkuat lebih lanjut lagi aktivitas pertukaran delegasi berbagai tingkat, memperkuat kepercayaan dan kerjasama yang tulus serta  melakukan kerjasama untuk membela keamanan masing-masing negara, tukar-menukar info intel, memperkuat kerjasama di bidang keamanan cyber, pemberantasan teroris internasional, keamanan tradisional dan non-tradisional.


Menteri Keamanan Publik Nasional Tiongkok  berkunjung di Vietnam. - ảnh 1
Panorama pertemuan  tersebut
(Foto: Kantor Berita Vietnam)
Pada pihaknya, Menteri Jing Hui Chang memberitahukan: Kementerian Keamanan Publik Nasional Tiongkok akan selalu berkoordinasi erat dengan Kementerian Keamanan Publik Vietnam dalam menggelarkan secara efektif aktivitas-aktivitas kerjasama, memberikan sumbangan aktif untuk mendorong hubungan antara dua negara

Komentar

Yang lain