Menyampaikan hadiah “Bintang bulan Januari” dan memuji “Mahasiswa Lima Baik”

(VOVworld) – Untuk memperingati ultah ke-67 Hari tradisi pelajar dan mahasiswa dan Asosiasi mahasiswa Vietnam (9/1/1950 – 9/1/2017), Pengurus Besar Asosiasi Mahasiswa Vietnam, Minggu malam (8/1), di kota Ho Chi Minh, mengadakan acara penyampaian hadiah “Bintang bulan Januari” dan memuji “Mahasiswa Lima Baik”, “Kolektif Mahasiswa Lima Baik” tingkat pusat tahun 2016. Ketika berbicara di depan acara ini, Ibu Truong Thi Mai, Kepala Departemen Penggerakan Massa Rakyat Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, menekankan bahwa mahasiswa Vietnam merupakan kekuatan yang kreatif dan antusias ikut serta dalam gerakan kompetisi belajar, menggembleng diri dan melakukan penelitian ilmu pengetahuan.

Menyampaikan hadiah “Bintang bulan Januari” dan memuji “Mahasiswa Lima Baik” - ảnh 1
Acara menyampaikan hadiah “Bintang bulan Januari”
 dan memuji “Mahasiswa Lima Baik”
(Foto: Vietnam+)


Pada tahun ini, gelar “Mahasiswa Lima Baik” tingkat Pusat diberikan kepada 53 mahasiswa tipikal. Gelar “Kolektif Mahasiswa Lima Baik” tingkat Pusat diberikan kepada 12 kolektif tipikal dalam menggelarkan dan ikut serta dalam gerakan “Mahasiswa Lima Baik”. Seiring dengan itu, hadiah “Bintang bulan Januari” tahun 2016 diberikan kepada 100 mahasiswa tipikal.

Komentar

Yang lain