Menyiapkan penyelenggaraan Lokakarya Nasional “Mengembangkan pariwisata pedesaan yang dikaitkan dengan membangun pedesaan baru”
(VOVWORLD) - Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Vuong Dinh Hue, Kepala Badan Pengarahan Pusat tentang Program-Program Target Nasional menyetujui penyelenggaraan lokakarya nasional “Mengembangkan pariwisata pedesaan yang dikaitkan dengan membangun pedesaan baru”. Waktu penyelenggaraan lokakarya dan temu kerja dengan Provinsi Lai Chau (Vietnam Utara) direncanakan akan berlangsung dari 5-6/12/2018.
Ilustrasi (Foto; Danh Anh/Koran Bien Phong) |
Menurut Kantor Koordinator Pedesaan Baru Pusat, pembangunan pedesaan baru setelah 7 tahun dilaksanakan telah menciptakan wajah baru, khususnya infrastruktur, menciptakan lingkungan yang kondusif bagi perkembangan pariwisata pedesaan di desa-desa kerajinan pertanian-kehutanan-perikanan tradisional di Vietnam. Sebaliknya, pariwisata pertanian akan menjadi tenaga pendorong dalam melaksanakan gerakan pedesaan baru dengan laju yang cepat sekaligus berkesinambungan karena tidak hanya berpartisipasi secara aktif pada pengubahan struktur ekonomi, memperluas output bagi produk, melainkan juga bisa mengkonservasikan nilai-nilai budaya asli atau nilai brand barang dagangan khas.