Merekomendasikan warga supaya melaksanakan wajib lapor kesehatan untuk bersinergi memundurkan wabah Covid-19

(VOVWORLD) - Kementerian Kesehatan dan Kementerian Informasi dan Telekomunikasi Vietnam merekomendasikan kepada warga supaya menggunakan aplikasi wajib lapor kesehatan untuk memberikan informasi kepada instansi kesehatan guna menemukan kasus-kasus yang sangat ditaruh-perhatikan dalam menjamin pencegahan dan penanggulangan wabah Covid-19 secara berinisiatif. 
Merekomendasikan warga supaya melaksanakan wajib lapor kesehatan untuk bersinergi memundurkan wabah Covid-19 - ảnh 1 Pasukan Bea Cukai dan Prajurit Penjaga Perbatasan serta Pengendalian Kesehatan memberikan petunjuk kepada warga dalam melaksankan wajib lapor kesehatan (Foto:Cong Mao/VNA)

Sekarang Vietnam telah mempunyai dua aplikasi wajib lapor kesehatan untuk warga Vietnam dan orang yang masuk ke Vietnam. Aplikasi “NCOVI” diperuntukkan bagi  warga negara Vietnam, sedangkan “Vietnam health declaration” untuk orang-orang yang masuk ke Vietnam.

Deputi Harian Menteri Kesehatan Vietnam, Nguyen Thanh Long, Wakil Ketua Badan Pengarahan Nasional urusan pencegahan dan penanggulangi wabah Covid-19, pada Selasa pagi (10 Maret), telah menandatangani naskah  untuk disampaikan kepada Ketua Komite Rakyat berbagai provinsi dan kota di pusat tentang usaha memperkuat penyaringan dan isolasi   terhadap pasien-pasien di basis-basis pemeriksaan dan pengobatan. Sementara itu, semua daerah menaruh perhatian khusus pada menyaring pasien-pasien ketika  mendapat pemeriksaan dan pengobatan.

Komentar

Yang lain