Mesir dan Perancis memperkuat kerjasama di banyak bidang

(VOVworld) – Menteri Luar Negeri (Menlu) Mesir, Sameh Shoukry, Minggu (8/5), mengadakan pertemuan dengan Menteri urusan hubungan Parlemen Perancis, Jean Marie Le Guen,  di kota Kairo, Mesir untuk berbahas tentang langkah memperkuat hubungan bilateral dan beberapa masalah regional.


Mesir dan Perancis memperkuat kerjasama di banyak bidang - ảnh 1
Presiden Mesir dan timpalannya dari Perancis
(Foto : AFP)


 Dua fihak sepakat perlu terus mendorong hubungan bilateral di semua bidang, khususnya ekonomi, militer dan kerjasama parlemen. Dua fihak juga mengungkapkan krisis di Timur Tengah dan Afrika Utara, diantaranya berfokus pada perkembangan paling baru di Libia dan Suriah.

Menlu Sameh Shoukry menyatakan bahwa pada waktu mendatang, dua fihak memperkuat menggelarkan aktivitas latihan militer bersama untuk berkoordinasi secara efektik dalam perang anti terorisme dan anti aktivitas imigrasi ilegal.

Mesir berencana akan menandatangani kontrak pembelian satu satelit militer Perancis senilai 600 juta Euro. Pada fihaknya, Menteri Jean Marie La Guen menginginkan memperkuat lebih lanjut lagi aktivitas pertukaran pakar antar-badan legislatif dua negara.

Komentar

Yang lain