Mesir: Prosentase pendukung Presiden Mohamed Morsi terus turun

(VOVworld) – Pada Selasa (14 Mei), Pusat penelitian opini umum  Mesir “Baseera” telah mengumumkan hasil jajak pendapat opini umum  yang menunjukkan bahwa prosentase pendukung Presiden Mohamed Morsi terus turun pada taraf 46% terbanding dengan prosentase rekor 78% setelah 100 hari pertama dia dilantik.

Mesir: Prosentase pendukung Presiden Mohamed Morsi terus turun - ảnh 1
Presiden Mesir, Mohamed Morsi
(Foto: vietnamplus.vn)

Dalam jajak pendapat pertelepon dengan kira-kira 2.200 orang di seluruh negeri, hanya 30% sejumlah responden memberitahukan akan memberikan suara untuk Presiden Morsi kalau pemilu Presiden diadakan saat ini. Prosentase ini mencapai 37% pada bulan lalu dan 58% pada 10 bulan lalu. Selain itu, prosentase pendukung Presiden Morsi mengalami perbedaan sangat besar antara kelompok-kelompok dan daerah-daerah. Juga menurut jajak pendapat ini, prosentase pendukung Front Penyelamatan Tanah Air, Koalisi oposisi utama di Mesir naik pada taraf 33% terbanding taraf 30% pada bulan lalu.

Sementara itu, satu kampanye dengan nama “Tamarod” telah dicanangkan oleh para aktivis politik muda oposisi di Mesir dengan target ialah mengumpulkan jutaan tandatangan untuk meminta kepada Presiden Morsi  supaya mengundurkan diri. Menurut para penyelenggara, kampanye ini dicanangkan dari 22 April, resmi digelarkan pada 1 Mei lalu serta mereka berharap akan menyelesaikan target pada 30 Juni mendatang-saat menandai satu tahun Presiden Mohamed Morsi berkuasa./.

Komentar

Yang lain