Mesir untuk pertama kalinya mengerahkan pasukan infanteri untuk ikut berperang

Mesir untuk pertama kalinya mengerahkan pasukan infanteri untuk ikut berperang - ảnh 1
Serdadu Mesir
(Foto: vietnamplus.vn)
(VOVworld) – Kira-kira 800 serdadu Mesir telah tiba di Yaman, menambah kekuatan untuk pasukan koalisi negara-negara Arab di kawasan Teluk guna membasmi kaum pembangkang Houthi. Ini untuk pertama kalinya Mesir menggelarkan pasukan infanteri ke Yaman. Kalangan otoritas Yaman memprakirakan bahwa jumlah serdadu asing dari Arab Saudi, Uni Emirat Arab dan Qatar yang datang ke negara ini mencapai 2.000 serdadu, sedangkan kanal televisi Qatar, “Al Jazeera” memberitakan bahwa ada sedikit-dikitnya 10.000 serdadu asing telah datang di Yaman. Penggelaran pasukan ini dianggap bertujuan menyiapkan serangan pada Ibukota Sana’a yang diduduki kaum pembangkang Houthi sejak tahun 2014.

Komentar

Yang lain