MN Vietnam Memilih Wakil Ketua MN, Mengesahkan Pengangkatan Deputi PM dan Menteri Keamanan Publik

(VOVWORLD) - Pada Kamis sore (6 Juni) di Kota Hanoi, Majelis Nasional (MN) Vietnam, memilih Ibu Nguyen Thi Thanh sebagai Wakil Ketua Majelis Nasional angkatan ke-15; Mengesahkan pengangkatan bapak Le Thanh Long menjadi Deputi Perdana Menteri dan bapak Luong Tam Quang menjadi Menteri Keamanan Publik.
MN Vietnam Memilih Wakil Ketua MN, Mengesahkan Pengangkatan Deputi PM dan Menteri Keamanan Publik - ảnh 1
Menteri Hukum Le Thanh Long diangkat sebagai Deputi Perdana Menteri(Foto: quochoi.vn)

Di antaranya, Menteri Hukum Le Thanh Long diangkat sebagai Deputi Perdana Menteri masa bakti 2021-2026. Bapak Le Thanh Long berusia 61 tahun, berasal dari Kota Sam Son, Provinsi Thanh Hoa, Doktor Hukum merupakan anggota Komite Sentral Partai Komunis Vietnam angkatan XII dan XIII; anggota Majelis Nasional angkatan ke-14 dan ke-15. Sejak April 2016 hingga sekarang, dia menjabat sebagai Sekretaris KS PKV dan Menteri Hukum Vietnam.

 
 
 
MN Vietnam Memilih Wakil Ketua MN, Mengesahkan Pengangkatan Deputi PM dan Menteri Keamanan Publik - ảnh 2Wakil Ketua Majelis Nasional untuk Ibu Nguyen Thi Thanh (Foto: quochoi.vn)

Pada sore harinya, MN setelah melakukan pemungutan suara tertutup untuk memilih Wakil Ketua Majelis Nasional untuk Ibu Nguyen Thi Thanh. Setelah itu, Majelis Nasional mengeluarkan Resolusi untuk memilih Ibu Nguyen Thi Thanh sebagai Wakil Ketua Majelis Nasional untuk masa bakti 2021-2026.

 
 
 
MN Vietnam Memilih Wakil Ketua MN, Mengesahkan Pengangkatan Deputi PM dan Menteri Keamanan Publik - ảnh 3
Letnan Jenderal Luong Tam Quang, Menteri Keamanan Publik Vietnam (Foto: VOV)

Setelah itu, dengan mayoritas suara pro, MN telah mengesahkan resolusi yang mengesahakan pengangkatan Letnan Jenderal Luong Tam Quang, Deputi Menteri Keamanan Publik Vietnam, menjadi Menteri Keamanan Publik Vietnam masa bakti 2021-2026. Resolusi pengesahan permintaan Perdana Menteri untuk menunjuk Menteri Keamanan Publik untuk masa bakti 2021-2026 kepada bapak Luong Tam Quang dilakukan melalui pemungutan suara elektronik. Majelis Nasional kemudian melakukan pemungutan suara untuk mengeluarkan Resolusi yang mengesahkan permintaan Presiden To Lam tentang anggota Dewan Dewan Pertahanan dan Keamanan Nasional untuk bapak Luong Tam Quang.

Komentar

Yang lain