NATO Akan Perkuat Kehadiran Militer di Eropa Timur

(VOVWORLD) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) NATO, Jens Stoltenberg menyatakan bahwa NATO akan secara signifikan memperkuat kehadiran militer organisasi ini di Eropa Timur dalam konteks konflik Rusia-Ukraina. 
NATO Akan Perkuat Kehadiran Militer di Eropa Timur - ảnh 1Panorama Konferensi Menteri Pertahanan NATO di Brussel, Belgia pada 16 Maret 2022. Foto: AFP/VNA

Pernyataan kepala NATO itu dikeluarkan pada konferensi Menteri Pertahanan NATO pada 16 Maret di Brussel. Stoltenberg mengatakan bahwa rekomendasi-rekomendasi militer ini akan disampaikan kemudian selama beberapa pekan mendatang, dengan tujuan untuk disahkan oleh para pemimpin sekutu pada konferensi tingkat tinggi yang direncanakan akan berlangsung Juni di Madrid, Spanyol.

Berbicara kepada pers setelah berakhirnya konferensi luar biasa para Menteri Pertahanan NATO, Stoltenberg menekankan bahwa NATO akan meningkatkan kehadiran militernya di Eropa Timur, termasuk Rumania, Bulgaria, Hongaria, dan Slovakia, empat negara tetangga Ukraina. Selain itu, NATO juga harus "mengatur ulang" sistem pertahanan kolektif. Stoltenberg memperingatkan bahwa NATO tidak akan mentolerir serangan apa pun terhadap kedaulatan koalisi atau keutuhan wilayah organisasi ini.


Komentar

Yang lain