Olahraga menembak Vietnam berupaya merebut medali pada Asian Games 2018

(VOVWORLD) - Federasi Olahraga Menembak Vietnam, pada Senin (2/4), di Kota Hanoi, mengumumkan donor dan aktivitas-aktivitas titik berat pada tahun 2018.
Olahraga menembak Vietnam berupaya merebut medali pada Asian Games 2018 - ảnh 1Ilustrasi (Foto: Thanh Dat / VNA)

Sekretaris Jenderal Federasi Olahraga Menembak Vietnam, Ibu Nguyen Thi Nhung menegaskan bahwa olahraga menembak Vietnam berupaya merebut medali pada Asian Games 2018 yang akan berlangsung pada 8/2018, di Indonesia. Tim olahraga menembak Vietnam turut Asian Games 2018 di 14 di antara 20 isi pertandingan.

Pada acara pengumuman tersebut, Sekretaris Jenderal Federasi Olahraga Menembak Vietnam, Nguyen Thi Nhung mengumumkan bahwa tiga donor untuk cabang menembak Vietnam berasal dari Republik Korea, yaitu Grup Glostar, Perusahaan Optrontec Vina, Pusat Kesehatan Sun (Sun Medical Center). Total dana bantuan yang diberikan Grup Glostar dan Perusahaan Optrontec Vina sebesar 200.000 USD dalam waktu dua tahun. Sedangkan Pusat Kesehatan Sun Medical Center akan memeriksa dan mengobati para penembak Vietnam yang luka-luka.

Komentar

Yang lain