Pada Fondasi Awal Kedokteran Modern di Vietnam Ditemukan Jejak Kaki Orang Prancis

(VOVWORLD) - Perdana Menteri (PM) Pham Minh Chinh pada 4 November sore (waktu setempat) mengadakan pertemuan dengan para dokter dan ahli medis Prancis-Vietnam. 

Berbicara pada pertemuan tersebut, PM Pham Minh Chinh menekankan bahwa hubungan Vietnam-Prancis dibangun di atas semangat saling menghormati dan mendengarkan pendapat satu sama lain, sehingga semakin baik, baik dalam mekanisme bilateral maupun multilateral.

Pada Fondasi Awal Kedokteran Modern di Vietnam Ditemukan Jejak Kaki Orang Prancis - ảnh 1 PM Pham Minh Chinh mengadakan pertemuan dengan para dokter dan ahli medis Vietnam- Prancis. Foto: chinhphu.vn

Dalam hubungan itu termasuk hubungan medis. Beberapa fondasi awal kedokteran modern di Vietnam ditemukan jejak kaki orang Prancis. Kini dalam perang melawan pandemi COVID-19, Prancis memberikan bantuan berupa 2 juta dosis vaksin kepada Vietnam, dokter dan ahli medis Prancis juga mengambil banyak tindakan praktis dan efektif untuk mendukung Vietnam melawan pandemi, menunjukkan niat baik mereka di kala Vietnam menghadapi masa sulit. PM berharap para dokter dan ahli medis Prancis-Vietnam mendorong tradisi hubungan baik antara profesi medis kedua negara selama ini, terus mendukung Vietnam tidak hanya dalam pencegahan dan pengendalian epidemi COVID-19 saat ini saja, tetapi juga mendukung Vietnam di semua bidang, terutama pengobatan pencegahan, perawatan kesehatan khusus, pengembangan farmasi yang bertujuan membawa kebahagiaan dan kesejahteraan kepada rakyat.

 

Komentar

Yang lain