Pakistan dan Afganistan memperkuat kerjasama keamanan.

(VOVworld) - Mengakhiri pembicaraan tingkat tinggi pada Kamis (26 Juni) di Islamabad, Pakistan dan Afghanistan sepakat membentuk satu kelompok kerja bersama tentang keamanan. Pernyataan bersama dikeluarkan setelah kunjungan yang dilakukan penasehat keamanan nasional Afghanistan, Rangin Dadfar Spanta di Islamabad memberitahukan titik berat pembicaraan ini ialah membahas penguatan kerjasama keamanan bilateral.


Pakistan dan Afganistan memperkuat kerjasama keamanan. - ảnh 1
Penasehat keamanan nasional Afghanistan, Rangin Dadfar Spanta 
(Foto: vietnamplus.vn)

Dua pihak  juga sepakat melakukan pertemuan antara para pejabat  yang bersangkutan di Islamabad pada 3 Juli mendatang untuk memperkuat koordinasi keamanan antara dua negara. Pejabat dari dua pihak  juga sepakat mengatakan bahwa  terorisme adalah musuh bersama dan menekankan kerjasama dan koordinasi erat  di berbagai tingkat untuk menghadapi ancaman ini. Di samping masalah keamanan, dua pihak menegaskan lagi komitmen tentang penggalangan hubungan kerjasama bilateral komprehensif, diantaranya memperhatikan penguatan kerjasama tentang ekonomi dan perdangangan./.

Komentar

Yang lain