Pameran tentang orang Vietnam di Perancis

(VOVworld) – Dari 4 April sampai 15 Mei mendatang di kota Perpignan, Perancis diadakan pameran dengan tema: “Tradisi dan kehidupan sehari-hari dari rakyat Vietnam dari abad ke-19 sampai abad ke-20). Ada kira-kira 100 foto dan benda kenangan tentang kehidupan sehari-hari dari rakyat Vietnam yang telah diperkenalkan kepada sahabat-sahabat Perancis di kota Perpignan dan seluruh provinsi Pyrenees – Orientale.

Pameran tentang orang Vietnam di Perancis - ảnh 1
Pameran ini menyerap perhatian banyak orang Perancis
(Foto: vov.vn)

Pimpinan provinsi Pyrenees, Orientale bersama dengan Duta Besar Vietnam di Perancis menilai tinggi peranan Ketua Asosiasi Kebudayaan Perancis – Vietnam, ibu Nguyen Thi That Peel, orang yang telah mendapat Bintang Kehormatan Legiun atas semua sumbangannya dalam mendorong persahabatan antara dua bangsa. Ibu Nguyen Thi That Peel menegaskan bahwa semua yang dia lakukan berasal dari perasaan cinta terhadap Tanah Air Vietnam serta Perancis. Ibu Nguyen Thi That Peel mengatakan: “Kita akan menyesal jika tidak dapat mempertahankan kebudayaan bangsa kita ketika tinggal di negara lain. Ketika kita berhasil menemukan dan mengharmoniskan dua kebudayaan, kita akan mencintai negara tempat kita tinggal seperti mencintai Tanah Air kita sendiri. Saya sudah mengalami hal ini dan merasa bahagia terhadap Tanah Air Vietnam dan negara tempat saya tinggal”.

Bersama dengan pameran, Asosiasi Kebudayaan Perancis – Vietnam juga mengadakan pertemuan antara Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Vietnam di Perancis beserta para pemimpin urusan kerjasama ekonomi dan pendidikan serta banyak badan usaha di Perpignan yang menaruh perhatian pada Vietnam./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain