Pameran tentang Partai Komunis Vietnam dan MN Vietnam

(VOVworld) – Pameran dengan tema: “Partai Komunis Vietnam, Majelis Nasional (MN) Vietnam – penggalan-penggalan jalan sejarah” diadakan di provinsi Thai Nguyen, Selasa (5/4). Pameran ini memperkenalkan kira-kira 1.000 dokumen yang terdiri dari buku, koran, foto, dll yang memanifestasikan masa 86 tahun sejarah terbentuk dan berkembangnya Partai Komunis Vietnam; peranan Presiden Ho Chi Minh dalam menciptakan dan melatih Partai, garis politik, haluan dan kebijakan Partai melalui berbagai Kongres Nasional Partai; semua tonggak penting dan prestasi cemerlang Tanah Air. Khususnya, pameran ini juga memperkenalkan kepada massa rakyat penggalan jalan 70 tahun terbentuk dan berkembangnya MN Vietnam.


Pameran tentang Partai Komunis Vietnam dan MN Vietnam - ảnh 1
Pameran tersebut
(Foto: VNA)


Semua dokumen ini menunjukkan bahwa selama 70 tahun ini, MN telah melalui penggalan-penggalan jalan yang cemerlang, membangun posisi yang mantap dalam hati rakyat, tidak henti-hentinya menjadi kuat, semakin menegaskan posisi dan peranannya sebagai lembaga perwakilan tertinggi dari rakyat. Di samping dokumen, pameran ini juga memperkenalkan kepada pengunjung 30 artikel koran yang tipikal tentang Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Vietnam, 30 artikel koran yang tipikal tentang masa 30 tahun pembaruan Tanah Air.

Pameran ini diadakan untuk menyambut keberhasilan Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Vietnam, bersamaan itu menyosialisasikan gelombang pemilihan umum anggota MN Vietnam angkatan ke-14 dan anggota Dewan Rakyat berbagai tingkat masa bakti 2016-2021 kepada semua lapisan rakyat provinsi Thai Nguyen.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain