Pandemi Covid-19 Tetap Mengalami Perkembangan yang Rumit di Seluruh Dunia

(VOVWORLD) - Menurut laman “worldometers.info”, terhitung hingga Senin (5/10), pukul 1:00 UTC, di seluruh dunia tercatat 35.388.156 pasien Covid-19, di antaranya ada 1.041.537 kasus kematian.
Pandemi Covid-19 Tetap Mengalami Perkembangan yang Rumit di Seluruh Dunia - ảnh 1Pandemi Covid-19 Tetap Mengalami Perkembangan yang Rumit di Seluruh Dunia - Ilustrasi (Foto: VNA) 

Amerika Serikat tetap menjadi negara yang terkena dampak paling parah akibat wabah Covid-19 dengan 7.636.185 pasien Covid-19 dan 214.609 kasus kematian.  Menyusul kemudian India: 6.622.180 kasus infeksi dan 102.714 kasus kematian, Brasil: 4.915.289 kasus infeksi dan 146.375 kasus kematian.

Dalam jumpa pers di Gedung Putih pada Minggu (4/10), jajaran petuga medis Presiden Donald Trump mengup-date informasi tentang situasi kesehatan Presiden Trump dan melaporkan bahwa kesehatannya telah lebih baik dan mungkin akan keluar dari rumah sakit secepat mungkin pada Senin (5/10). Wakil Presiden Mike Pence dan Istrinya pada hari yang sama juga menjalani tes virus SARS-CoV-2 dan menerima hasil negatif Covid-19. Sementara itu, calon Presiden AS, Joe Biden juga menjalani tes yang hasilnya negatif.

Komentar

Yang lain