Parlemen AS memperkuat sanksi terhadap Kuba

(VOVworld) – Dalam satu gerak-gerik yang dinilai bertentangan dengan kecendrungan positif dan perbaikan hubungan Amerika Serikat (AS)-Kuba selama ini, Parlemen AS baru saja mengesahkan rancangan anggaran keuangan tahun fiskal 2016-2017 yang meliputi beberapa pasal baru dengan isi memperkuat sanksi embargo terhadap Kuba.


Parlemen AS memperkuat sanksi terhadap Kuba - ảnh 1
Para legislator Parlemen AS dalam satu sidang pada 13/5
(Foto: baophuyen.com.vn)

Kongkritnya, rancangan baru ini menambahkan isi mengetatkan pembatasan terhadap para warga AS yang datang ke Kuba menurut beberapa pertukaran pendidikan (salah satu diantara 12 aktivitas yang menurutnya, warga AS mendapat izin untuk datang ke Kuba) dan melarang impor produk-produk yang bersangkutan dengan harta benda yang pernah disita oleh Pemerintah Kuba masuk ke dalam AS. Selain itu, rancangan anggaran keuangan ini juga melarang transksi keuangan yang bersangkutan dengan tentara Kuba dan melarang pemberian surat pengakuan brand kepada produk-produk yang bersangkutan dengan harta benda yang pernah disita oleh Pemerintah Kuba tanpa kesepakatan  AS. Akan tetapi, sekarang ini, naskah tersebut juga mempunyai perbedaan terbanding dengan naskah yang dibahas di Senat AS dan ada bahaya tinggi diveto oleh Presiden AS, Barack Obama, karena punya banyak isi yang bertentangan dengan semua gagasan dari pemerintah. Direncanakan, dua lembaga dari Kongres AS akan melakukan perundingan untuk mengeluarkan satu naskah tunggal terakhir sebelum disampaikan kepada Presiden untuk diesahkan.


Komentar

Yang lain