Parlemen Kamboja mengesahkan protokol tentang investasi dengan Vietnam

(VOVworld) – Parlemen Kamboja pada Kamis (3 April) telah mengesahkan satu protokol tentang permufakatan promosi dan proteksi investasi antara dua Pemerintah Kamboja dan Vietnam. Ke064 legislator Partai Rakyat Kamboja (CPP) yang berkuasa telah sepakat mengesahkan protokol tersebut. Ketua Komisi Investasi, Pertanian, Pengembangan Pedesaan, Lingkungan Alam dan Sumber Air dari Parlemen Kamboja, Mok Mareth, memberitahukan bahwa naskah ini sebagiannya menjamin kepercayaan kalangan investor dan menciptakan syarat yang kondusif kepada aktivitas investasi antara dua negara.

Parlemen Kamboja mengesahkan protokol tentang investasi dengan Vietnam - ảnh 1
Vietnam dan Kamboja memperkuat hubungan perdagangan
(Foto: vietnamplus.vn)

Dia berpendapat bahwa dengan protokol tersebut, Kamboja akan menuju ke penyerapan investasi dari Vietnam dan merebut lagi kepercayaan kalangan investor Vietnam. Sementara itu, Sekretaris Jenderal Dewan Pengembangan Kamboja, Sok Chenda Sophea menekankan bahwa protokol ini bertujuan mempertahankan, mendorong dan menciptakan syarat yang kondusif kepada aktivitas-aktivitas investasi antara dua negara tetangga.

Menurut Asosiasi Para Investor Vietnam di Kamboja, terhitung sampai 2013, Vietnam merupakan investor yang besarnya nomor 5 di Kamboja dengan 128 proyek senilai kira-kira USD 3 miliar./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain