Parlemen Kamboja resmi mengakui Sam Rainsy sebagai legislator terpilih

(VOVworld) – Parlemen Kamboja pada Senin (28 Juli) mengadakan satu sidang luar biasa dan resmi mengakui Ketua Partai Penyelamatan Nasional Kamboja (CNRP) yang beroposisi, Sam Rainsy sebagai legislator terpilih. Pada sidang ini, Ketua Parlemen Kamboja, Heng Samrin menunjukkan bahwa Parlemen Kamboja menyatakan mengakui Sam Rainsy, Ketua Partai CNRP, sebagai seorang legislator terpilih dari provinsi Kampong Cham, sebagai pengganti legislator terpilih dari Partai CNRP yaitu Kuoy Bunroeun yang mengundurkan diri sebelumnya.

Parlemen Kamboja resmi mengakui Sam Rainsy sebagai legislator terpilih - ảnh 1
Ketua CNRP resmi diakui sebagai legislator
(Foto: news.cn)

Ketika berbicara di depan kalangan pers pada akhir sidang tersebut, Ketua Partai CNRP, Sam Rainsy menegaskan bahwa krisis politik selama satu tahun ini yang bersangkutan dengan hasil pemilu pada Juli 2013 telah berakhir. Menurut dia, sekarang adalah periode baru dalam sejarah Kamboja guna memperkokoh persatuan bangsa, membela kepentingan Tanah Air serta memperbaiki kehidupan rakyat. Sementara itu, Perdana Menteri Hun Sen, Wakil Ketua Partai Rakyat Kamboja (CPP) yang berkuasa berpendapat bahwa lingkungan politik sekarang adalah positif dan para pejabat dari kedua partai yang sedang bekerjasama untuk menangani masalah-masalah yang masih ada./.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain