Partai Komunis dan Negara Vietnam selalu memperhatikan perawatan terhadap orang yang berjasa kepada Tanah Air

(VOVworld) – Wakil Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Uong Chu Luu, Jumat sore (18/12) menerima rombongan para Ibu Vietnam Heroik, para veteran perang yang tipikal dari seluruh negeri sehubungan kunjungan rombongan ini di kota Hanoi untuk ikut serta dalam perjalanan “Kembali ke medan perang dulu-Berterimakasih kepada kawan se-kesatuan”.


Partai Komunis dan Negara Vietnam selalu memperhatikan perawatan terhadap orang yang berjasa kepada Tanah Air - ảnh 1
Wakil Ketua MN Uong Chu Luu memberikan bingkisan
kepada para Ibu Vietnam Heroik
(Foto: vietnamplus.vn)

Kunjungan ini diadakan sehubungan dengan peringatan ulang tahun ke-71 Berdirinya Tentara Rakyat Vietnam (22/12/1944-22/12/2015) dan peringatan ulang tahun ke-26 Hari Tradisi Legiun Veteran Perang Vietnam (6/12/1989-6/12/2015). Wakil Ketua Uong Chu Luu menunjukkan bahwa kebijakan prioritas terhadap orang-orang yang berjasa kepada revolusi selalu merupakan kebijakan titik berat dan mendapat prioritas dalam sistim kebijakan sosial yang dijalankan oleh Partai Komunis dan Negara Vietnam. Beliau meminta kepada pemerintahan, instansi dan daerah berbagai tingkat untuk terus mencengkam secara mendalam garis politik dan kebijakan Partai Komunis dan Negara Vietnam tentang kebijakan prioritas terhadap orang yang berjasa kepada revolusi pada waktu mendatang, senantiasa melakukan pemeriksaan dan mendorong pelaksanaan kebijakan prioritas terhadap orang yang berjasa kepada revolusi di basis.


Komentar

Yang lain