PBB Imbau Komunitas Dunia supaya Segera Menyelamatkan Samudra

(VOVWORLD) - Pada tanggal 8 Juni, Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB), Antonio Guterres mengimbau komunitas internasional supaya melakukan tindakan-tindakan darurat untuk menyelamatkan samudra yang sedang menghadapi bahaya.

Dalam pesannya yang disampaikan pada Hari Samudra Dunia yang diselenggarakan pada tanggal 8 Juni setiap tahun, Kepala PBB beranggapan bahwa samudra memainkan peranan yang penting bagi kehidupan di bumi, tetapi bahaya-bahaya yang dihadapi samudra tidak mendapat perhatian manusia untuk ditangani.

Sekjen Antonio Guterres menekankan bahwa dampak perubahan iklim turut meningkatkan taraf permukaan air laut, sehingga tidak hanya mengancam keberadaan negara-negara kepulauan kecil dan kaum nelayan di daerah pesisir saja, tetapi juga menimbulkan fenomena iklim ekstrim yang berdampak terhadap umat manusia. Menurut dia, tantangan-tantangan seperti pengasaman laut telah merusak terumbu karang dan mengurangi keanekaragaman hayati laut; pariwisata dengan intensitas tinggi, pengembangan daerah pesisir yang kurang berkelanjutan, penangkapan hasil perikanan yang berlebihan, dan sebagainya telah turut merusakkan ekologi laut di seluruh dunia.  

Komentar

Yang lain