PBB menetapkan waktu untuk mengadakan pertemuan darurat tentang RDRK

(VOVworld) – Perutusan Amerika Serikat (AS) di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Selasa (7/3), memberitahukan bahwa Dewan Keamanan PBB akan melakukan pertemuan darurat untuk berbahas tentang peluncuran-peluncuran rudal yang dilakukan oleh Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) sehari sebelumnya. Direncanakan, pertemuan ini akan berlangsung pada pukul 10.00 pagi, Selasa (7/3), waktu lokal atau pukul 10.00 malam, WIB, menurut rekomendasi dari AS dan Jepang.

PBB menetapkan waktu untuk mengadakan pertemuan darurat tentang RDRK - ảnh 1
Satu peluncuran rudal yang dilakukan RDRK
(Foto: Reuters)


Tentang peluncuran rudal yang dilakukan RDRK, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB, Antonio Guterres mengutuk gerak-gerik yang “melanggar resolusi-resolusi dari Dewan Keamanan PBB, menyabot secara serius perdamaian dan kestabilan di kawasan”, bersamaan itu mengimbau kepada Pyong Yang supaya jangan “melakukan tindakan-tindakan yang menegangkan”. Sementara itu, para pejabat pertahanan AS mengatakan bahwa RDRK pada kenyataannya telah meluncurkan 5 rudal, jadi bukan 4 rudal seperti informasi yang dikeluarkan sebelumnya.

Pada hari yang sama, Kantor Berita Sentral Korea (KCNA), menyatakan bahwa peluncuran rudal yang dilakukan oleh RDRK baru-baru ini berada dalam rangka latihan peluncuran rudal balistik, di antaranya ada partisipasi dari unit-unit artileri Hwasong dari Pasukan-pasukan strategis Tentara Rakyat Korea (KPA) guna menyerang pangkalan-pangkalan AS di Jepang. 

Komentar

Yang lain