PBB Mengimbau Afrika Memperkuat Perdagangan Internal Blok untuk Mendorong Integrasi

(VOVWORLD) - Pada Minggu (3 Maret), Komite Ekonomi Perserikatan Bangsa-Bangsa urusan Afrika (UNECA), memberitahukan bahwa persentase Afrika dalam perdagangan global masih berada di bawah 3%. Laporan dari UNECA menilai bahwa agenda integrasi regional dari Afrika sedang berkembang lambat.

Menurut laporan ini, negara-negara Afrika belum memenuhi kriterium-kriterium konvergensi ekonomi makro meskipun ada kemajuan dalam integrasi dan moneter. Laporan tersebut menekankan bahwa pengembangan infrastruktur melalui Program pengembangan infrastruktur di Afrika (PIDA) telah mencapai banyak hasil yang berbeda, sementara itu jalan darat, teknologi informasi dan komunikasi telah mencapai banyak kemajuan, tapi infrastruktur jalan kereta api dan energi mencapai sedikit kemajuan. Bantuan keuangan untuk infrastruktur tetap menjadi satu tantangan bagi Afrika.

Laporan tersebut diumumkan di sela-sela Konferensi Tahunan Menteri Keuangan, Perencanaan dan Pengembangan Ekonomi UNECA, yang berlangsung dari tanggal 28 Februari sampai 5 Maret di Zimbabwe.

Komentar

Yang lain