Pekan Raya transaksi barang ekspor-impor Kunming

(VOVworld) – Pada Rabu pagi 6 Juni, Pekan Raya transaksi barang ekspor-impor Kunming kali ke-20 dan Pameran barang dari negara-negara Asia Selatan kali ke-5 telah dibuka di kota Kunming, provinsi Yunan, Tiongkok. Yang menghadiri acara pembukaan pekan raya dan pameran ini, ada Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Tiongkok Hoang Meng Fu, pimpinan pemerintah dan badan usaha yang datang dari 30 negara dan kawasan. Delegasi pemerintah Vietnam yang dikepalai Deputi Perdana Menteri Nguyen Thien Nhan menghadiri pekan raya pameran ini.

Dengan tema: “Melakukan konektivitas dan bekerjasama untuk bersama-sama menang”, pekan raya ini menyerap partisipasi dari kira-kira 12.000 badan usaha dengan kira-kira 3.000 paviliun dari 10 negara ASEAN, 8 negara Asia Selatan dan negara-negara lain seperti Republik Korea, Jepang, dll. Delegasi badan usaha Vietnam peserta pekan raya kali ini ada kira-kira 120 badan usaha dengan 250 paviliun yang memamerkan dan memperkenalkan jenis-jenis barang tradisional Vietnam seperti hasil pertanian dan kehutanan, bahan makanan, barang kerajinan tangan artistik, diantaranya merek-merek dagang yang terkenal seperti kopi Trung Nguyen, sepatu Bitis, manisan Kinh Do, dll.

Pekan Raya transaksi barang ekspor-impor Kunming - ảnh 1
Deputi PM Nguyen Thien Nhan menghadiri pekan raya tersebut
(Foto: vov.vn)

Tentang hasil guna yang dicapai badan-badan usaha ketika berpartisipasi pada pekan raya ini, Le Thi Ha, Wakil Direktur Perusahaan ADPEX mengatakan: "Setelah 10 tahun menyelenggarakan pekan raya ini, hasil guna yang paling jelas ialah jumlah badan usaha peserta pekan raya ini semakin banyak dan hingga sekarang sudah mencapai 250 paviliun. Banyak badan usaha telah menanda-tangani kontrak senilai miliaran dolar di pekan raya ini, tidak hanya di provinsi Yunan saja, tetapi juga di provinsi-provinsi di sekitarnya seperti Chongqinh, Shichuan, Guizhoi, bahkan mereka dapat menanda-tangani kontrak dengan badan-badan usaha dari Hongkong dan Taiwan".

Ini merupakan kesempatan-kesempatan yang amat besar bagi badan-badan usaha Vietnam. Oleh karena itu badan-badan usaha Vietnam perlu proaktif dan menyusun strategi jangka panjang untuk memanfaatkan pasar yang besar ini./.

Komentar

Yang lain