Pekerja Vietnam dalam Revolusi Industri 4.0 : Untuk mengubah “emas” kuantitatif menjadi “emas” kualitatif

(VOVWORLD) -Di forum “ Lapangan kerja, gaji dan produktivitas kerja di Vietnam pada latar revolusi industri 4.0” yang diadakan Rabu (31/10) di Kota Hanoi, para peserta forum sepakat bahwa Revolusi Industri 4.0 meskipun baru mulai, tetapi telah punya pengaruh tertentu dan semakin berpengaruh cepat terhadap bidang-bidang dalam kehidupan sosial-ekonomi di Vietnam. 
Pekerja Vietnam dalam Revolusi Industri 4.0 : Untuk mengubah “emas” kuantitatif menjadi “emas” kualitatif - ảnh 1  Lokakarya tersebut (Foto : baobaohiemxahoi)

Di antaranya, bidang ketenaga-kerjaan, lapangan kerja dianggap sebagai bidang yang terkena dampak paling kuat karena perkembangan yang cepat dan melompat dari sains teknologi pada umumnya, perkembangan kecerdasan buatan dan teknologi robot, teknologi otomatisasi pada khususnya.Untuk memenuhi tuntutan Revolusi Industri 4.0 dan memanfaatkan peluang dari Revolusi Industri 4.0, Profesor Muda, Doktor Nguyen Quang Tho, Kepala Institut Buruh dan Serikat Buruh, Konfederasi Serikat Pekerja Vietnam mengatakan :

“Yang pertama, memperhebat pekerjaan sosialisasi, meningkatkan kesedaran seluruh masyarakat, badan-badan, badan usaha, kaum pekerja tentang watak, isi dan tuntutan dari Revolusi 4.0,dan pengaruhnya terhadap perekonomian pada umumnya dan pasar tenaga kerja pada khususnya. Yang ke dua, perlu menyempurnakan sistem perundang-undangan tentang ketenaga-kerjaan dan lapangan kerja. Yang ketiga perlu mengubah secara pokoknya dan komprehensif pendidikan kejuruan, menciptakan perubahan yang jelas dan substantif tentang kualitas, efektivitas pendidikan kerajinan yang menghadapi dengan revolusi industri 4.0.”

Sekarang, Pemerintah Vietnam telah menyusun strategi nasional tentang Revolusi Industri 4.0. Semua pendapat dan sumbangan, hasil penelitian yang diumumkan di forum ini akan menjadi sumber dasar penting bagi para penyusun kebijakan dalam pekerjaan penyusunan, kongkritsasi kebijakan mengembangkan sumber daya manusia yang memenuhi tuntutan kecenderungan perkembangan dari Revolusi Industri 4.0, menyempurnakan kebijakan jaring pengaman sosial di Vietnam pada periode baru.

Komentar

Yang lain