Peluncuran Proyek penyusunan laporan tahunan tentang pasar tenaga kerja

(VOVworld) – Proyek penyusunan laporan tahunan tentang pasar tenaga kerja mulai dilaksanakan dari tahun 2015, dengan berfokus pada masalah-masalah kemampuan tenaga kerja dan hubungan dengan produktivitas kerja.

Peluncuran Proyek penyusunan laporan tahunan tentang pasar tenaga kerja - ảnh 1
Acara peluncuran Proyek penyusunan laporan tahunan
 tentang pasar tenaga kerja pada 4 Maret di kota Hanoi
(Foto: baomoi.com)


Laporan ini akan meliputi dua bagian utama, yaitu: menganalisis dan menilai masalah-masalah tenaga kerja yang berpengaruh terhadap badan usaha; melakukan survei dan menganalisis secara mendalam masalah yang sedang menjadi perhatian dari badan-badan usaha untuk memberikan rekomendasi-rekomendasi tentang kebijakan seterinci mungkin. Ketika berbicara di depan acara peluncuran “Proyek penyusunan laporan tahunan tentang pasar tenaga kerja”, yang berlangsung pada Rabu pagi (4 Maret), di kota Hanoi, Ketua Kamar Dagang dan Industri Vietnam, Vu Tien Loc menganggap bahwa lahirnya proyek tersebut mempunyai arti praksis pada latar belakang seperti sekarang ini.

Laporan tentang pasar tenaga kerja akan diumumkan pada Desember saban tahun. Melalui itu akan memuliakan badan-badan usaha yang tipikal tentang pengembangan sumber tenaga kerja serta peningkatan produktivitas kerja./.

Komentar

Yang lain