Pembukaan Forum Republik Korea ASEAN ke-7 di Hanoi

(VOVworld) – Pada Rabu 29 Agustus, Institut Ilmu Pengetahuan Sosial Vietnam berkoordinasi dengan Dana Republik Korea dan Universitas Nasional Seoul mengadakan Forum Republik Korea – ASEAN ke-7 dengan tema ‘Satu dunia yang lebih baik dalam keragaman’. Ini merupakan salah satu diantara aktivitas-aktivitas menyambut peringatan ultah ke-20 penggalangan hubungan diplomatik Vietnam – Republik Korea pada umumnya serta bertujuan memperkuat lebih lanjut lagi hubungan kerjasama di bidang penelitian sains, pendidikan dan konsultasi kebijakan antara berbagai Institut Penelitian Vietnam, Republik Korea dan negara-negara ASEAN pada khususnya.

Pembukaan Forum Republik Korea ASEAN ke-7 di Hanoi - ảnh 1
Panorama Forum Republik Korea ASEAN ke-7
(Foto: vov)

Di depan acara pembukaan Forum ini, Profesor, Doktor Le Bo Linh, Wakil Kepala Komisi Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Lingkungan dari Majelis Nasional Vietnam mengatakan: "Hubungan diplomatik Vietnam – Republik Korea resmi digalang pada 22 Desember 1992. Selama dua dekade ini, hubungan antara dua negara telah diperkokoh dan berkembang di semua bidang. Pada Oktober 2009, dua negara telah sepakat mendorong hubungan bilateral dari “Hubungan kemitraan yang menyeluruh” menjadi “hubungan kemitraan strategis”, menandai kemajuan yang bersejarah dalam hubungan antara dua negara, sekaligus menciptakan satu fundasi yang mantap dan syarat yang kondusif bagi hubungan dua negara untuk bisa mencapai kemajuan yang lebih baik lagi. Kami percaya bahwa hubungan bilateral antara Vietnam dan Republik Korea tidak bisa dipisahkan dari hubungan antara ASEAN dan Republik Korea, bersamaan itu turut mendorong hubungan antara Republik Korea dan ASEAN demi satu kawasan yang damai, stabil dan demi dunia yang lebih baik lagi".

Forum ini akan berlangsung dari 29 sampai 30 Agustus. Pada Kamis 30 Agustus, perbahasan-perbahasan tentang masalah-masalah seperti keamanan regional, keamanan laut, denuklirisasi dan perbahasan meja bundar terus diadakan untuk mencari satu strategi mendorong pertukaran kebudayaan antara ASEAN dan Republik Korea./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain