Pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi ALBA di Venezuela

(VOVworld) - Konferensi Tingkat Tinggi Persekutuan Bolivar untuk Benua Amerika (ALBA) yang ke-14 telah dibuka pada Minggu (5 Maret) di Karakas, ibukota Venezuela. Yang menghadiri konferensi ini, ada  Presiden Venezuela, Nicolas Maduro, Presiden Kuba, Raul Castro dan para Kepala Negara dan Kepala Pemerintah dari negara-negara di kawasan  Amerika Latin dan kawasan Karibea beserta banyak diplomat. Konferensi ini adalah peluang bagi para pemimpin dari negara-negara anggota untuk  membahas dan mengeluarkan target-target dan langkah-langkah baru guna mendorong persatuan, kesatuan dan integrasi regional, disamping perluasan proyek-proyek ekonomi, perdagangan dan kerjasama untuk memberikan kepentingan bersama kepada semua negara anggota.


Pembukaan Konferensi Tingkat Tinggi ALBA di Venezuela - ảnh 1
Panorama konferensi tersebut
(Foto: FPA/Kantor berita Vietnam)

ALBA  dengan resmi dibentuk oleh Kuba dan Venezuela pada tanggal 14 Desember 2004 melalui satu traktat yang telah ditandatangani oleh pemimpin Fidel Castro dan  almarhum Presiden Hugo Chavez merupakan mekanisme integrasi di atas semangat persatuan dan saling bantu antarnegara Amerika Latin yang terdiri dari Kuba, Venezuela, Bolivia, Ekuador, Antingua dan Barbuda, Republik Dominika, Nikaragua, Santa Lucia, Saint Vincent dan The Grenadines, San Critobal dan Nieves serta Granada. Selain itu, Haiti, Suriah dan Iran adalah negara-negara peninjau dari organisasi ini

 

Komentar

Yang lain