Pembukaan Pekan Budaya-Pariwisata Provinsi Phu Yen Tahun 2024

(VOVWORLD) - Guna memperingati HUT ke-49 Pembebasan Provinsi Phu Yen (1 April 1975 – 1 April 2024), pada Sabtu malam (30 Maret), di Kota Tuy Hoa telah dibuka Pekan Budaya-Pariwisata tahun 2024 dengan tema: “Pulang ke daerah warisan Phu Yen”. 

Kegiatan-kegiatan utama Pekan Budaya-Pariwisata Phu Yen tahun 2024 meliputi: pameran, promosi produk OCOP (program nasional satu kecamatan satu produk), kulier dan pariwisata; kompetisi band-band musik di provinsi; dan sebagainya.

Pembukaan Pekan Budaya-Pariwisata Provinsi Phu Yen Tahun 2024 - ảnh 1Pertunjukan seni pada pembukaan Pekan Budaya-Pariwisata 2024. (Foto: VOV)

Di daerah-daerah di provinsi tersebut juga berlangsung sejumlah program dan kegiatan sambuatan, seperti: pertunjukan seni lagu rakyat “bai choi”; Lomba balapan perahu “sup”; memperkenalkan hidangan lezat, pagelaran masakan dari ikan tuna laut; lomba foto artistik mengenai tempat-tempat yang indah dan situs peninggalan sejarah; pertunjukan seni bela diri, dan sebagainya.

Menurut Strategi Pengembangan Pariwisata Vietnam hingga tahun 2020, dengan visi hingga tahun 2030, daerah pesisir di Trung Bo Selatan akan menjadi kawasan wisata titik berat. Di antaranya Provinsi Phu Yen akan menjadi salah satu pusat pariwisata nasional dan regional.

Pekan Budaya-Pariwisata Phu Yen tahun 2024 berlangsung dari tgl 30 Maret hingga 5 April.

Komentar

Yang lain