Pembukaan Pekan “Persatuan Besar Semua Etnis – Pusaka budaya Vietnam 2015”

(VOVworld) – Pada Minggu pagi (15 November) di Perkampungan Wisata-Budaya Etnis-Etnis Vietnam di kota Hanoi, ruang budaya pasar terapung Nam Bo telah direkonstruksikan secara hidup-hidup. Ini merupakan peristiwa pembukaan bagi serentetan aktivitas dalam Pekan “Persatuan Besar Semua Etnis – Pusaka Budaya Vietnam 2015” yang berlangsung dari 15 sampai 23 November ini.


Pembukaan Pekan “Persatuan Besar Semua Etnis – Pusaka budaya Vietnam 2015” - ảnh 1
Kegiatan dalam Pekan ini
(Foto: langvietonline.vn)


Pasar terapung Nam Bo punya daya tarik yang kuat bagi wisatawan dengan keunikan pasar yang didirikan dari kebutuhan perdagangan dari warga di kawasan Nam Bo Barat selama ini. Bapak Lam Van Khang, Wakil Kepala Badan Pengelolaan Perkampungan Wisata-Budaya Etnis-Etnis Vietnam, Kepala Panitia Penyelenggara Pekan “Persatuan Besar Semua Etnis – Pusaka budaya Vietnam 2015” memberitahukan: “Kami berfokus merekonstruksikan keindahan budaya tradisional secara kaya-raya dengan partisipasi dari para warga dan seniman-seniwati Nam Bo sendiri. Ia tidak hanya merupakan kegiatan jual-beli yang sederhana saja, melainkan juga satu ruang budaya. Di tempat ini, para warga bisa memanifestasikan semua ciri kehidupan sehari-hari”.

Aktivitas rekonstruksi ruang budaya pasar terapung ini berlangsung sampai dengan tanggal 23 November ini.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain