Pembukaan Pekan Tingkat Tinggi APEC di Peru

(VOVworld) – Acara pembukaan Pekan Tingkat Tinggi Forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) tahun 2016 dengan tema: “Meningkatkan kualitas dan mengembangkan sumber daya manusia: Fundasi-fundasi untuk pertumbuhan yang berkesinambungan di Asia-Pasiifk”berlangsung pada Senin (14/11), di Lima, Ibukota Peru. Event ini berlangsung dari 14 sampai 20 /11 ini, menghimpun para pemimpin, pejabat tinggi dan wirausaha asal 21 perekonomian anggota APEC, membahas masa depan kebijakan-kebijakan perdagangan internasional, pertumbuhan ekonomi dan perbaikan kondisi hidup.

Pembukaan Pekan Tingkat Tinggi APEC di Peru - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: andina.com.pe / baomoi.com)


Pada konferensi kali ini, pemimpin negara-negara APEC membahas empat prioritas utama tentang konektivitas ekonomi di kawasan dan pertumbuhan kualitas, pasar pangan di kawasan, modernisasi badan usaha mikro kecil dan menengah dalam rangkaian nilai global, penetapan target bersama untuk memanfaatkan secara maksimal kesempatan dari digitalisasi, jasa dan ekonomi pengetahuan. Menghadapi situasi perubahan iklim dan kekurangan sumber air, para pemimpin akan berbahas tentang pengembangan peranan APEC sebagai satu mekanisme untuk mendorong kebijakan-kebijakan menghadapi bahaya hilangnya ketahanan pangan. 

Komentar

Yang lain