Pembukaan Pekan Tingkat Tinggi APEC ke-29

(VOVWORLD) - Pekan Tingkat Tinggi Forum Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) ke-29, resmi dibuka di Bangkok, ibu kota Thailand pada 14 November dan berlangsung hingga 19 November 2022.

Selama 3 hari pertama Pekan Tingkat Tinggi ini (14-16 November), berlnagsung sidang para pejabat tinggi (SOM) untuk membahas “Tujuan-Tujuan Bangkok” terhadap pola ekonomi Biologi-Sirkular-Hijau (BCG) dari negara tuan rumah Thailand. Pada hari kerja keempat (17 November), berlangsung beberapa konferensi tingkat menteri untuk membahas banyak tema, dari pertumbuhan yang seimbang, inklusif dan berkelanjutan hingga investasi dan perdagangan yang terbuka dan berkelanjutan.

Event terpenting ialah konferensi para pemimpin perekonomian APEC yang diadakan pada 18 November dengan partisipasi pimpinan dan wakil dua puluh satu perekonomian anggota dan tiga undangan khusus dari pemerintah negara tuan rumah yang meliputi Perdana Menteri Kamboja, Samdech Techo Hun Sen, Presiden Prancis, Emmanuel Macron dan Pangeran Arab Saudi, Mohammed bin Salman bin Abdul-Aziz Al Saud.

Pada hari penutupan konferensi ini (19 November), Perdana Menteri Thailand, Prayut Chan-o-cha akan menyampaikan pidato sebelum menyampaikan peran Ketua APEC 2023 kepada Amerika Serikat.

Komentar

Yang lain