Pemerintah Pakistan dan kaum pembangkang Taliban mengadakan kembali perundingan perdamaian

(VOVworld) – Pada Rabu (5 Maret), para perunding Pemerintah Pakistan dan kelompok pembangkang Taliban telah mengadakan kembali perundingan-perundingan damai, bersamaan itu menyatakan siap menuju ke “tahap ke-2” yang bersifat menentukan, tanpa memperdulikan serangan sebelumnya yang dilakukan oleh kaum pembangkang, sehingga menewaskan 6 serdadu.

Pemerintah Pakistan dan kaum pembangkang Taliban mengadakan kembali perundingan perdamaian - ảnh 1
Tempat kejadian satu serangan di Pakistan
(Foto: vietnamplus.vn)

Perundingan tersebut berlangsung di Akora Khattak, jauhnya 50 km di sebelah Timur dari kota Peshawar di Pakistan Barat Daya. Ketika berbicara di depan kalangan pers, wakil Pemerintah Pakistan, Irfan Siddiqui memberitahukan bahwa dua fihak telah mencapai perkembangan seperti diharapkan dan sedang melakukan tahap ke-2 dari dialog setelah menyelesaikan tahap pertama yang berfokus pada konsultasi antara dua fihak. Menurut Siddiqui, tahap ke-2 akan bersifat menentukan dan dua fihak akan harus mengeluarkan keputusan penting dan punya pengaruh yang intensif dan ekstensif./.

Komentar

Yang lain