Pemimpin banyak negara datang ke Tiongkok sehubungan dengan peringatan ultah ke-70 hari akhir Perang Dunia 2

Pemimpin banyak negara  datang ke Tiongkok sehubungan dengan peringatan ultah ke-70 hari akhir Perang Dunia 2 - ảnh 1
Presiden Tiongkok Xi Jinping, 
(Foto: baomoi.com)
(VOVworld) - Presiden Tiongkok Xi Jinping,  pada Senin  (31 Agustus), telah mengadakan pertemuan-pertemuan secara terpisah dengan Presiden Laos, Choumamaly Sayasone, Raja Kamboja, Norodom Sihamoni, Presiden Kazakhstan, Nursultan Nazarbayev dan Presiden Serbia Tomislav Nikolic, sehubungan dengan  kehadirannya di upacara peringatan ultah ke-70 hari akhir Perang Dunia 2 .

Pada pertemuan dengan Presiden Laos, Choummaly  Sayasone, Presiden  Xi Jinping  menegaskan hubungan antara dua Negara dau Partai  “baru saja memasuki tahap yang paling baik dalam sejarah”. Beliau  menegaskan: Tiongkok bersedia  bekerjasama dengan Laos untuk mendorong lebih lanjut lagi hubungan kemitraan strategis dan komprehensif, bersamaan itu berseru kepada kedua pihak untuk mempertahankan pertukaran delegasi tingkat tinggi antara dua Partai dan dua Negara  serta  pertemuan-pertemuan tahunan antara dua  Presiden Negara.

Pada pihaknya, Presiden Laos, Choummaly Sayasone memberitahukan: Vientiane berharap  akan mempertahankan pertemuan-pertemuan tingkat tinggi secara permanen dengan Beijing dan memperkuat kerjasama  tentang masalah-masalah regional dan internasional.

Ketika menerima Raja Kamboja, Norodom Sihamoni, Presiden Xi Jinping  menegaskan: Beijing bersedia mempertahankan pertemuan-pertemuan tingkat ginggi dengan bermacam-macam bentuk, mendorong kerjasama di  bidang-bidang utama dengan Phnom Penh.

Pada pihaknya, Raja Norodom Sihamoni menegaskan: Phnom Penh akan mendorong  hubungan persahabatan tradisional dengan Tiongkok, memperkuat lebih lanjut lagi pertemuan-pertemuan tingkat tinggi  dan kerjasama dengan Tiongkok di semua bidang.

Ketika menerima Presiden Kazakhstan, Nursultan Nazarvbayev, dua pihak telah  sepakat memperkuat  lebih lanjut lagi hubungan.  Presiden Xi Jinping  berseru kepada kedua pihak supaya   memperkuat saling dukungan  dan saling membela kepentingan masing-masing negara, mendorong kerjasama bilateral di bidang-bidang investasi, perdagangan, energi, infrastruktur dan  teknologi tinggi.

Pada hari yang sama, Presiden Xi Jinping  telah menerima Presiden Serbia, Tomislav Nikolic. Dua pihak telah sepakat memperkuat kerjasama dengan Tiongkok di bidang-bidang produksi telepon genggam, telekomuikasi, transportasi-perhubungan dan pembelaan sumber air minum.


Komentar

Yang lain