Pemimpin Vietnam mengunjungi Pengurus Besar Persatuan Protestan Vietnam

(VOVworld) - Sehubungan dengan Hari  Natal 2012, pada Jumat malam (14 Desember), Deputi PM Vietnam Nguyen Xuan Phuc telah mengunjungi Keuskupan Agung wilayah propinsi Gerejani kota Ho Chi Minh dan Pengurus Besar Persatuan Protestan Vietnam (Vietnam Selatan) di kota Ho Chi Minh.

Pemimpin Vietnam mengunjungi Pengurus Besar Persatuan Protestan Vietnam  - ảnh 1
Deputi PM Vietnam Nguyen Xuan Phuc telah mengunjungi Keuskupan Agung wilayah propinsi Gerejani kota Ho Chi Minh .
(Foto: dinhlathang.net)


      Deputi PM Vietnam Nguyen Xuan Phuc telah memberikan apresiasi kepada sumbangan yang diberikan Umat Kristiani dalam proses membangun Tanah Air. Pada tahun lalu, meskipun  tanah air menjumpai banyak kesulitan, tetapi Umat Kristiani telah  bersatu, saling membantu, bersama dengan Partai Komunis dan  Negara Vietnam membawa Tanah Air mengatasi kesulitan.  Beliau berharap supaya pada waktu mendatang, Kardinal Pham Minh Man, Uskup Agung wilayah propinsi Gerejani kota Ho Chi Minh, Pastor  Thai Phuoc Truong, Ketua Pengurus Besar Persatuan Protestan Vietnam (Vietnam Selatan) dan para pemuka agama terus memimpin Umat Kristiani supaya memberikan sumbangan lebih banyak lagi pada usaha membangun kesejahteraan Tanah Air./. 

Komentar

Yang lain